Apakah Merokok Berbahaya?

Apakah Merokok Berbahaya?
 
Hai sobat, kali ini saya akan mencoba share suatu hal yang sedang marak di masyarakat, merokok. Mungkin sobat memiliki teman, keluarga, adik, dsb yang merokok? Atau mungkin sobat justru malah perokok aktif? Sepertinya tidak ada hukum yang melarang kita merokok, iya bukan? Kalau tidak salah sih. Maka dari itu rokok-rokok tersebar luas, berceceran dimana-mana. Namun, apakah sobat tau, terutama sobat perokok, bahwa merokok itu berbahaya? Terutama bagi kesehatan?

Faktanya...

Ternyata rokok, maksudnya merokok, bertanggung jawab atas beberapa penyakit, contohnya kanker, penyakit saluran pernafasan kronis, penyakit jantung, dan kematian. Lebih dari 400.000 orang di USA dan 100.000 di UK meninggal setiap tahunnya karena merokok.

Dan juga, ada sebuah artikel yang diterbitkan melalui Medical News Today pada tanggal 30 Mei 2013, yang menyatakan bahwa "Perokok Meninggal 10 Tahun Lebih Cepat Dibanding Tidak Perokok". Kalau sobat tidak percaya, silahkan cek, tapi artikelnya in english ya Medical News Today.


Apakah Merokok Berbahaya?


Penyebab Kanker

Tentu, kalau masalah ini tidak perlu ditanyakan lagi. Dan terutama, merokok itu merupakan penyebab utama kanker paru-paru. Namun tak hanya, banyak kanker-kanker lain juga yang disebabkan karena merokok.
  • Kanker kandung kemih
  • Kanker ginjal
  • Kanker tenggorokan (faring-laring)
  • Kanker esofagus
  • Kanker pankreas
  • Kanker lambung
  • Leukimia
  • Kanker serviks
  • Kanker ovarium
  • Kanker payudara

Apakah Merokok Berbahaya?

Zat-zat Berbahaya

Ilmuwan menyatakan bahwa lebih dari 4.000 bahan-bahan terkandung di dalam seputung batang rokok.  Dan sebagian besarnya berbahay bagi tubuh kita.Sebagian bersifat karsinogenik, artinya dapat menyebabkan kanker.

Lalu, apa saja bahan-bahan yang berbaya bagi tubuh? Berikut beberapa bahan yang paling berbahaya:
  • Nikotin. Walaupun tidak bersifat karsinogenik, Nikotin bersifat adiktif. Sebagian besar perokok sulit untuk berhenti merokok, ya karena nikotin ini. Nikotin ini sangat cepat bereaksi di dalam tubuh. Hanya membutuhkan waktu 15 detik saja untuk sampai ke otak, ya 15 detik dari sejak dihirup. Lalu mengapa berbahaya? Ya karena sifat adiktifnya, perokok-perokok di dunia semakin bertambah dan sangat sedikit sekali pengurangannya. Bayangkan rokok tanpa nikotin, pasti perokok di dunia tidak sebanyak saat ini, angka kematian pun tidak setinggi saat ini, dan perusahaan rokok banyak yang bangkrut.
  • Karbon Monoksida. Zat ini bersifat racun. Walaupun tidak berbau dan tidak berasa, namun zat ini sangat berbahaya. Mengapa? Karena zat inilah, darah di dalam tubuh tidak dapat mengikat Oksigen. Bayangkan kalau darah kekurangan oksigen, tentu asupan oksigen di sel-sel dalam tubuh kita juga berkurang. Dan silahkan kira-kira apa yang terjadi? 
  • Tar. Kalau yang satu ini, bersifat karsinogenik. Ketika perokok menghirup rokoknya, ternyata zat ini, tar, sekita 70%nya akan tetap berada di dalam paru-paru. Tidak percaya? Silahkan coba tes ini: Hirup rokok anda, jangan dihirup, lalu hembuskan nafas pada sebuah sapu tangan atau kain. Akan tampak banyak noda coklat yang pekat disana. Lalu coba lagi, namun anda hirup rokok tersebut. Akan tampak sangat sedikit noda coklat, bahkan tidak ada!
  • Dan masih banyak lagi zat-zat berbahayanya, kalau sobat mau melihat dan membuktikan, silahkan cek di artikel ini Medical News Today 

Merokok dan Penyakit Kardiovaskular

Ternyata merokok dapat menyebabkan penumpukan asam-asam lemak di arteri, namanya atherosklerosis. Nah, atherosklerosis inilah yang menjadi penyebab utama penyakit jantung. 

Merokok juga menyebabkan penyakit jantung koroner, yang kalau dibiarkan akan menimbulkan serangan jantung.


Apakah Merokok Berbahaya?

Apakah rokok ringan (light) juga berisiko sama?

Tidak ada yang namanya rokok ringan, rokok yang aman, atau apalah itu. Semua rokok itu adalah sama, sama-sama menyebabkan penyakit-penyakit di atas. Orang yang merokok rokok ringan, memiliki risiko yang sama dengan orang yang merokok rokok berat. 


Apakah rokok menthol juga berisiko?

Semua rokok berbahaya, termasuk rokok mentol. Beberapa orang beranggapan bahwa rokok mentol lebih aman dibanding rokok biasa. Namun tidak ada fakta ataupun bukti yang menunjang anggapan tersebut. Justru, rokok mentol tersebut malah bersifat lebih adiktif dibanding rokok biasa, ya karena rasanya yang mentol tersebut.

sumber: Medical News Today Be Tobacco Free
Previous
Next Post »

Budayakan berkomentar setelah menikmati artikel

o Diharapkan tidak mencantumkan LINK AKTIF
o Diharapkan untuk tidak melakukan SPAM
o Diharapkan komentar tidak mengandung SARA, PORNO, dan sejenisnya
o Diharapkan KEPO ke artikel lain :) ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment