8 Manfaat Menakjubkan Kopi


8 Manfaat Menakjubkan Kopi

Hai sobat! Pasti di antara kalian, ada beberapa yang sering meminum kopi. Atau mungkin sobat malah pecandu kopi? Secara umum, kopi digunakan oleh orang awam untuk mencegah ngantuk, terutama buat sobat yang suka begadang, jam malam, dll. Ternyata selain untuk mencegah ngantuk, kopi juga memiliki manfaat yang sangat menakjubkan. Tentunya hal ini berdasarkan penelitian yang dilakukan secara tepat. Berikut 8 Manfaat Menakjubkan Kopi:


  • Dapat Meningkatkan Energi
Seperti yang telah kita ketahui bersama, kopi memang dijadikan untuk penambah tenaga, sehingga kita tidak begitu lelah ataupun ngantuk ketika beraktivitas. Hal ini dikarenakan terkandungnya senyawa kafein, namun kafein ini dapat menimbulkan efek adiktif pada penggunanya. 
Kafein menghambat neurotransmitter inhibitory, Adenosin, yang akan menimbulkan efek stimulan pada penggunanya. Hal ini akan meningkatkan energi sobat, mood, dan beberapa aspek dalam otak, seperti ingatan.
  • Membakar Lemak
Senyawa kafein yang terkandung dalam kopi dapat membantu proses metabolisme sebesar 3-11%. Dari beberapa studi lain mengungkapkan kafein dapat membantu proses pembakaran lemak sebanyak 10% pada orang obesitas, dan 29% pada orang kurus/biasa. 
  • Mengandung Nutrisi Esensial
Ternyata di dalam kopi, tak hanya terkandung senyawa kafein saja. Namun juga ada beberapa nutrien seperti Riboflavin, Asam Pantotenat, Mangan, Potassium, dan Magnesium. Nutrien-nutrien tersebut merupakan nutrien yang penting yang dibutuhkan oleh tubuh kita, walaupun dalam jumlah yang tidak banyak.
  • Mengurangi Risiko Diabetes Tipe II
Bagi sobat yang sering minum kopi, sobat bisa mengelus dada. Karena dengan sobat sering meminum kopi, sobat akan semakin terjauh dari yang namanya diabetes mellitus. Beberapa studi menyatakan bahwa meminum kopi dapat mengurangi risiko terkena diabetes tipe II, sebesar 23-50%. Namun juga bukan berarti, sobat harus minum kopi terus.

8 Manfaat Menakjubkan Kopi
  • Mencegah Penyakit Alzheimer dan Dementia
Penyakit yang menyerang sistem otak ini, biasanya menyerang orang-orang lansia, di atas 65 tahun. Dan sayangnya, sampai sekarang ini, belum ada pengobatan yang tepat untuk mengatasi permasalahan ini. Ada beberapa hal yang dapat sobat lakukan untuk mencegah penyakit ini, salah satunya ternyata dengan meminum kopi. Beberapa studi juga menyatakan dengan meminum kopi, akan menurunkan risiko terkena Alzheimer sebesar 65%. 
  • Mencegah Depresi
Sobat lagi depresi? Maka saran saya mungkin sobat harus mencoba meminum kopi. Karena dengan sobat meminum kopi. akan mengurangi kadar depresi, dan meningkatkan kebahagiaan sobat. Bukan berarti kopi seperti narkotika ya. Tentunya karena senyawa kafein yang dapat meningkatkan dopamin di dalam tubuh, yang membuat sobat merasa lebih tenang, bahagia, dan tidak depresi.
  • Mengurangi Risiko Beberapa Kanker
Siapa saat ini yang tidak takut kanker? Kejadian kanker semakin hari, semakin meningkat. Jika sobat meminum kopi, tentunya tidak terlalu sering juga, akan mengurangi risiko terkena kanker kolorectal dan kanker hati.
Hal ini dikarenakan kopi mengandung banyak antioksidan, yang tentunya akan mencegah terjadinya kanker.
  • Tidak Menyebabkan Penyakit Jantung Atau Stroke
Penyakit kardiovaskular juga menjadi penyakit yang memakan banyak korban, terutama di Indonesia. Walaupun memang kafein dapat meningkatkan tekanan darah, namun itu hanya meningkatkan sedikit sekali (3-4 mm/Hg). Dan lagi, hal itu tidak berlaku pada beberapa orang. Tidak ada studi yang mengungkapkan bahwa kopi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.
Dan beberapa studi mengungkapkan bahwa dengan meminum kopi akan mengurangi risiko stroke 20%.


Ya, dan itulah 8 Manfaat Menakjubkan Kopi yang mungkin belum sobat ketahui kan? Namun tentunya, walaupun kopi memiliki manfaat yang menakjubkan tersebutm bukan berarti sobat harus meminum kopi beberapa gelas sehari setiap hari. Karena itu justru akan mengakibatkan penyakit lain datang. Janganlah terlalu sering meminum kopi, minumlah saja ketika dibutuhkan. Karena segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik, sob!

sumber: authority nutrition
Previous
Next Post »

2 komentar

Click here for komentar
Unknown
admin
October 22, 2014 at 7:50 AM ×

Ternyata kopi selain dilihat dari sisi tinjauannya secara umum untuk mencegah kantuk. Tapi selain it banyak dari manfaat kopi tersendiri.

Reply
avatar
Unknown
admin
October 27, 2014 at 5:27 AM ×

iya sob, banyak sekali manfaatnya

Reply
avatar

Budayakan berkomentar setelah menikmati artikel

o Diharapkan tidak mencantumkan LINK AKTIF
o Diharapkan untuk tidak melakukan SPAM
o Diharapkan komentar tidak mengandung SARA, PORNO, dan sejenisnya
o Diharapkan KEPO ke artikel lain :) ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment